Pemkab Kukar

Warga Mulawarman Serahkan Hasil Bumi ke Bupati Kukar, Tanda Syukur atas Panen Melimpah

SESERAHAN - Bupati Kukar Aulia Rahman saat menerima seserahan dari warga Desa Mulawarman, Kecamatan Tenggarong Seberang/ HO

AVNMEDIA.ID -  Suasana penuh kehangatan menyelimuti Pendopo Odah Etam pada Minggu (20/7/2025), saat warga Desa Mulawarman, Kecamatan Tenggarong Seberang, menyampaikan seserahan hasil pertanian kepada Bupati Kutai Kartanegara Aulia Rahman Basri.

Rangkaian seserahan berupa kambing, ayam, beras, sayur-mayur, dan buah-buahan itu diserahkan sebagai bentuk rasa syukur atas keberkahan panen tahun ini, sekaligus memperingati Hari Jadi Desa Mulawarman ke-42, yang dirangkai dengan tradisi bersih desa dan sedekah bumi.

Rombongan dipimpin langsung oleh Kepala Desa H. Mulyono, bersama Camat Tenggarong Seberang Tego Yuwono, tokoh masyarakat, dan para sesepuh desa.

Bupati Aulia: "Seserahan Ini Menghapus Lelah Saya"

Bupati Aulia menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada masyarakat Mulawarman.

Ia mengaku tersentuh dengan keikhlasan warga yang membawa hasil bumi secara langsung, dan merasa terangkat semangatnya setelah melihat kebersamaan tersebut.

“Lelah saya seharian langsung terbayar saat melihat warga Desa Mulawarman datang membawa panen mereka yang luar biasa. Dari hati terdalam, saya ucapkan terima kasih,” ungkapnya.

Bupati juga mengungkapkan bahwa Desa Mulawarman memiliki tempat istimewa di hatinya karena peran besar masyarakat setempat dalam mendukungnya sejak masa pencalonan.

Related News
Recent News
image
Advertorial Festival Kukar Budaya Nusantara 2025 Dibuka Meriah Lewat Kirab Budaya di Tenggarong
by Adrian Jasman2025-07-19 20:27:00

Festival Budaya Kukar 2025 dibuka meriah, kirab budaya hadirkan peserta dari berbagai provinsi.

image
Advertorial Kukar Siap Sukseskan Peluncuran Koperasi Merah Putih Serentak oleh Presiden Prabowo
by Adrian Jasman2025-07-19 16:29:00

Kukar siap sukseskan launching nasional Koperasi Merah Putih, pusat acara daring di Tanah Datar.