Gedung Posyandu dan BPU Desa Loa Ulung Diresmikan, Edi Damansyah Minta Warga Jaga Aset Desa

Bupati Kukar saat meresmikan gedung BPU Desa Loa Ulung, pada Jumat (11/04/2025)/ Foto: HO

Tak hanya Posyandu Bupati juga meresmikan Gedung BPU Desa Loa Ulung yang telah tuntas pembangunannya.

Penggunaan gedung serbaguna ini diharapkan bisa dimaksimalkan oleh warga desa dalam mendukung berbagai kegiatan.

“BPU ini adalah aset desa, tolong dijaga, dirawat, dan dimanfaatkan sebaik-baiknya. Bisa digunakan multifungsi, tadi Bu Kades bilang sudah dipakai untuk lapangan bulu tangkis, itu bagus,” jelasnya.

Bupati tidak lupa menyampaikan perhatian terhadap kondisi jalan menuju fasilitas tersebut.

Bupati menyampaikan akan mengusahakan perbaikan jalan dengan memanfaatkan sejumlah jalur anggaran, termasuk dari program infrastruktur daerah, kecamatan, dan BKD.

“Jalan ke sana memang harus dicor, nanti kita rencanakan melalui program-program yang memungkinkan,” ucapnya. (adv)

Related News
Recent News
image
Advertorial Kukar Terus Salurkan Bantuan Pertanian di Desa Jahab, Bupati Aulia: Kita Menuju Pertanian Modern
by Irwan2025-07-20 20:28:00

emkab Kukar salurkan bantuan alat pertanian ke Gapoktan untuk dorong pertanian modern dan sejahtera.

image
Advertorial Warga Mulawarman Serahkan Hasil Bumi ke Bupati Kukar, Tanda Syukur atas Panen Melimpah
by Adrian Jasman2025-07-20 17:20:00

Warga Desa Mulawarman serahkan hasil bumi ke Bupati Kukar sebagai wujud syukur panen melimpah.