Pemkab Kukar

Festival Jembayan Kampung Tuha Hidupkan Kembali Semangat Budaya dan UMKM dalam Peringatan 390 Tahun Desa Jembayan

ACARA - Acara pembukaan pada Festival Jembayan Kampung Tuha (FJKT)/ HO

AVNMEDIA.ID -  Semangat budaya dan ekonomi warga Desa Jembayan kembali menyala lewat gelaran Festival Jembayan Kampung Tuha (FJKT) yang memasuki edisi ke-6.

Festival ini sekaligus menjadi penanda peringatan 390 tahun berdirinya Desa Jembayan, dan akan berlangsung hingga 20 Juli 2025, dengan beragam agenda budaya, pameran UMKM, serta kegiatan sosial kemasyarakatan.

Acara pembukaan digelar secara meriah di halaman Kantor Desa Jembayan, Sabtu (12/7/2025).

Sejumlah tokoh hadir memeriahkan, termasuk anggota DPRD Kaltim Firnadi Ikhsan, perwakilan dari Otorita IKN, tokoh Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura Awang Yakub Luthman, serta jajaran pejabat Kecamatan Loa Kulu, para kepala desa sekitar, dan tokoh-tokoh adat.

Erwin, Kepala Desa Jembayan, mengungkapkan bahwa festival ini terakhir digelar pada 2019. Pandemi COVID-19 dan kendala teknis membuat acara ini sempat terhenti beberapa tahun.

Namun kini, dengan persiapan yang lebih matang, FJKT kembali digelar sebagai bentuk perayaan sekaligus pemantik semangat masyarakat.

Festival ini bukan sekadar seremoni ulang tahun desa, tetapi ajang untuk membangun kembali rasa memiliki terhadap budaya, sejarah, dan juga ekonomi lokal,” tutur Erwin.

Related News
Recent News
image
Advertorial Pariwisata dan Budaya Jadi Andalan Baru Loa Kulu, Sumber Sari dan Tugu Sejarah Jadi Sorotan
by Irwan2025-07-28 20:19:00

Loa Kulu dorong wisata & budaya lokal, Sumber Sari dan tugu sejarah jadi daya tarik baru Kukar.

image
Advertorial Camat Tabang Apresiasi Inovasi “Pantau BPKB Etam” yang Permudah Warga Pedalaman Akses Layanan
by Irwan2025-07-28 17:21:00

Layanan digital Pantau BPKB Etam mudahkan warga pedalaman Kukar cek dokumen kendaraan secara online.