Apa Perbedaan Sore: Istri dari Masa Depan Versi Film dan Web Series?
Ada POV Sore?

SORE: ISTRI DARI MASA DEPAN - Sheila Dara dan Dion Wiyoko Pemain Film Sore: Istri dari Masa Depan. Ini Perbedaan Film dan Web Series (Foto: Instagram @sheiladaisha)
Web Series Sore: Istri dari Masa Depan hanya menyajikan point of view alias sudut pandang dari Jonathan, sedangkan pada film justru memfokuskan pada sisi Sore yang lebih dominan.
Keseimbangan sudut pandang keduanya lebih tergambarkan dalam film Sore: Istri dari Masa Depan sehingga membuat penonton lebih memahami secara keseluruhan dari kacamata Jonathan maupun Sore.
8. Tak Semua Rencana Sore Sesuai
Jika pada web series Sore: Istri dari Masa Depan tampak seluruh hal yang Sore ketahui maupun rencanakan berhasil sesuai dan terealisasi, sementara pada film ada hal-hal yang tak sesuai antara perkiraan Sore dengan kenyataan, meskipun dirinya telah mengulang waktu ratusan hingga ribuan kali.
Penasaran hal apa yang tak sesuai dari rencana Sore dengan realitanya? Saksikan film Sore: Istri dari Masa Depan di bioskop!
Kolaborasi Reuni dan Konsistensi Gaya Sutradara
Film Sore: Istri dari Masa Depan ini mempertemukan kembali trio Yandy Laurens, Dion Wiyoko, dan Sheila Dara Aisha yang sebelumnya bekerja sama dalam beberapa proyek drama populer, seperti Mengakhiri Cinta dalam 3 Episode (2018), Yang Hilang dalam Cinta (2022), dan Jatuh Cinta Seperti di Film-Film (2023).
Yandy Laurens sendiri dikenal sebagai sutradara yang mengangkat tema keluarga, cinta, dan refleksi kehidupan melalui narasi sederhana namun kuat.
Filmografi Yandy Laurens lainnya, termasuk Keluarga Cemara (2019) dan 1 Kakak 7 Ponakan (2025).
Sore: Istri dari Masa Depan dibintangi oleh Dion Wiyoko dan Sheila Dara Aisha, dengan kehadiran aktor senior, seperti Mathias Muchus dan Maya Hasan sebagai pemeran pendukung.
Film Sore: Istri dari Masa Depan mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada 10 Juli. (apr)