Tesla Tawarkan Kredit 7 Tahun Bunga Rendah di China, Strategi Hadapi Pajak EV Tiongkok
EV TESLA - Tesla Model S Plaid/ dolliqromona
Mulai 339.000 yuan ≈ Rp807 juta
Selain skema 7 tahun, Tesla juga masih menawarkan kredit 0 persen selama 5 tahun untuk seluruh model produksi lokal, termasuk Model Y L yang baru pertama kali masuk program tersebut.
Strategi Hadapi Pajak EV China
Langkah Tesla ini dinilai sebagai respons langsung terhadap kebijakan baru China.
Mulai 2026–2027, kendaraan energi baru (NEV) dikenakan pajak pembelian 5 persen, setengah dari tarif normal 10 persen. Sebelumnya, EV sepenuhnya bebas pajak, meski dengan batas nilai tertentu.
Sejumlah produsen mobil listrik lokal China bahkan memilih menanggung pajak pembelian konsumen pada awal 2026.
Tesla memilih jalur berbeda: menekan beban konsumen lewat bunga ultra-rendah dan tenor panjang, agar daya beli tetap terjaga. (jas)



