Spoiler Episode 3 IDOL I: Do Ra-ik Numpang di Rumah Se-na! Malah Curhat Soal Masa Lalu
MENGINAP - Do Ra-ik akhirnya numpang tinggal di rumah Se-na. Di sinilah ia mulai benar-benar terbuka/ X @kdramaloveu
AVNMEDIA.ID - Episode 3 drama Korea IDOL I makin bikin emosi campur aduk.
Bukan cuma soal kasus pembunuhan Woo-seong yang belum menemukan titik terang, tapi juga hubungan Do Ra-ik dan pengacaranya, Se-na, yang semakin dekat.
Di episode 3 ini, penonton disuguhi banyak momen emosional, termasuk keputusan Do Ra-ik untuk tinggal sementara di rumah Se-na dan membuka luka lama yang selama ini ia pendam.
Do Ra-ik Mabuk, Dijemput Polisi, dan Dibawa ke Rumah Se-na
Episode ini dibuka dengan Se-na dan Chung-jae yang kelabakan mencari Do Ra-ik.
Bukannya ditemukan di tempat aman, Do Ra-ik justru dijemput dari kantor polisi dalam kondisi mabuk.
Keputusan Se-na membawa idol bermasalah itu ke rumahnya jelas membuat Chung-jae tidak setuju, apalagi status Do Ra-ik masih sebagai tersangka pembunuhan.
Namun bagi Se-na, Do Ra-ik tetap klien yang harus ia lindungi sampai akhir, terlepas dari semua kecurigaan yang mengarah padanya.
Malam Emosional: Tangisan Do Ra-ik dan Kepedulian Se-na
Salah satu adegan paling menyentuh di Episode 3 adalah saat Se-na mendengar Do Ra-ik menangis dalam tidurnya.
Ia meracau, meminta seseorang untuk tetap tinggal bersamanya. Tanpa banyak kata, Se-na duduk di samping tempat tidur dan menenangkannya.
Momen ini menegaskan satu hal: di balik status idol terkenal, Do Ra-ik adalah sosok yang sangat kesepian.



