SiteMinder Borong Banyak Penghargaan di HotelTechAwards 2026
BORONG PENGHARGAAN - Penghargaan SiteMinder di Hotel Tech Awards 2026/ HO to Avnmedia.id
Pada periode penilaian tahun ini, lebih dari 16.000 ulasan produk baru berhasil ditulis dan diverifikasi, dengan penilaian berbasis lebih dari 100.000 sinyal data.
Dampak Nyata bagi Industri Perhotelan
Manfaat penggunaan SiteMinder juga dirasakan langsung oleh pelaku industri perhotelan di Indonesia.
I Gede Suwioga, Revenue Officer Komaneka at Bisma, Bali, menilai keandalan sistem SiteMinder sangat membantu operasional hotel.
“Sinkronisasi tarif dan inventori berjalan cepat dan stabil ke seluruh OTA. Kami tidak pernah mengalami gangguan yang berpotensi menyebabkan overselling,” ujarnya.
“SiteMinder adalah solusi yang solid dan sangat dapat diandalkan bagi pengelola properti.”
Perkuat Posisi di Tengah Transformasi Digital
Dengan memborong berbagai penghargaan di HotelTechAwards 2026, SiteMinder semakin memperkuat posisinya sebagai platform teknologi hotel global di tengah percepatan transformasi digital industri perhotelan.
Ke depan, perusahaan berkomitmen untuk terus mengembangkan solusi berbasis data dan AI guna membantu hotel meningkatkan daya saing dan kinerja bisnis secara berkelanjutan. (jas)



