Ini Chery C5 yang Sudah Meluncur di Indonesia! Pakai DCT dan Suspensi Multi-Link, Harga Mulai Rp319 Juta

Chery C5 Resmi Gantikan Nama Omoda 5 di Indonesia

CHERY C5 - SUV terbaru dari Chery Indonesia, Chery C5, harga Rp 300 jutaan/ Chery Indonesia

AVNMEDIA.ID – Chery Indonesia resmi meluncurkan SUV terbaru mereka yang merupakan facelift dari Omoda 5.

Kini model tersebut hadir dengan nama baru: Chery C5, tanpa label sub-brand Omoda.

Perubahan ini menandai strategi baru Chery untuk memperkuat merek induk mereka di pasar otomotif Indonesia.

Facelift Chery C5 pertama kali diperkenalkan di Rusia pada September 2024, dan kini menyasar pasar setir kanan seperti Australia dan Indonesia.

Desain Baru: Lebih Futuristik dan Sporty

Desain baru Chery C5 tampil lebih modern dengan DRL LED berbentuk panah seperti yang digunakan pada model listrik E5.

Kedua lampu ini terhubung dengan aksen bar hitam berlogo "Omoda" meskipun brand tersebut tak lagi digunakan secara resmi.

Gril krom model lama kini diganti dengan ornamen kotak sewarna bodi, dan bumper depan hadir dengan desain X-shape yang lebih agresif.

Di bagian belakang, tak banyak ubahan, namun tetap menampilkan logo Omoda dan desain velg baru:

  • Velg 17 inci untuk varian Z
  • Velg 18 inci + panoramic sunroof untuk tipe RZ

Warna baru: Red Ruby

Related News
Recent News
image
Business Walmart Rombak Susunan Dewan Eksekutif, David Guggina Jadi Presiden dan CEO
by Adrian Jasman2026-01-17 13:00:00

Walmart rombak kepemimpinan, David Guggina resmi jadi Presiden & CEO Walmart U.S.

image
Business Gushcloud Indonesia Perluas Jaringan Kreator dan Kolaborasi Strategis! Visinema - Boy William Ikut Terlibat
by Adrian Jasman2026-01-15 21:25:28

Gushcloud Indonesia tambah kreator dan kanal YouTube, perkuat kolaborasi strategis hiburan digital.