Album Lyodra Ginting, Penyanyi Tanah Air Jebolan Indonesian Idol Musim 10!

POTRET - Lyodra Ginting (Kolase: AVN Media

AVNMEDIA.ID - Lyodra Ginting, penyanyi muda berbakat Tanah Air, resmi merilis album keduanya yang bertajuk Melangkah pada 11 Oktober 2024.

Album ini menandai perjalanan musikal Lyodra Ginting yang lebih matang dan personal, serta menunjukkan eksplorasi musikal yang lebih luas dibandingkan album debutnya.

Album Melangkah memuat delapan lagu di dalamnya, dengan empat lagu baru, yakni "Malu Malu Tapi Nyaman", "Sana Sini Mau", "Sampaikan Rindu", dan "Jangan Pernah Kembali".

Empat lagu lainnya dalam album Melangkah, sebelumnya telah dirilis sebagai singel, yaitu "Sang Dewi", "Ego", "Tak Dianggap", dan "Tak Selalu Memiliki".

Perempuan kelahiran 2003 tersebut terlibat langsung dalam penciptaan beberapa lagu di album ini, termasuk "Malu Malu Tapi Nyaman", "Sana Sini Mau", dan "Jangan Pernah Kembali".

Sang juara Indonesian Idol Musim 10 itu bekerja sama dengan sejumlah musisi dan produser ternama, seperti Andi Rianto, Yovie Widianto, Ade Govinda, Mario G. Klau, Tohpati, S/EEK, dan Clara Riva.

Album Melangkah resmi rilis secara digital pada 11 Oktober 2024 oleh Universal Music Indonesia, disusul dengan perilisan versi fisik eksklusif dalam format box set yang mulai tersedia pada 28 Oktober 2024.

Related News
Recent News
image
Music Unik! Jimmy Fallon dan Marcello Hernández Terkejut Bisa Dengar Musik Lewat Mulut Pakai Lollipop
by April2026-01-17 16:14:31

Jimmy Fallon dan Marcello Hernández SNL kaget saat coba lollipop pemutar musik di The Tonight Show.

image
Music Nadin Amizah Alami Gangguan Pita Suara, Akui Sempat Overthinking sebelum Akhirnya Dapat Diagnosis
by April2026-01-17 15:09:13

Nadin Amizah alami gangguan pita suara, sempat overthinking sebelum didiagnosis spasmodic dysphonia.