Ajang Piala Gubernur Kaltim 2024 Jadi Wadah Pengembangan Talenta Sepak Bola Usia Dini

Poster Piala Gubernur Sepakbola Kaltim U-13 dan U-15/ Foto: IST

AVNMEDIA.ID - Pada November 2024 ini, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur (Kaltim) akan menyelenggarakan sebuah ajang bagi pesepakbola muda.

Gelaran tersebut adalah Piala Gubernur Kaltim 2024, yang akan menjadi ajang bagi pesepakbola usia U-13 dan U-15.

Piala Gubernur Kaltim untuk kategori sepak bola U-13 dan U-15 akan diselenggarakan pada 11 hingga 18 November 2024, sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.

Kejuaraan ini digelar untuk mencari bibit-bibit unggul dalam sepak bola usia dini, seperti yang dijelaskan oleh Kepala Peningkatan Prestasi Olahraga, Rasman Rading.

“Kami ingin mengembangkan talenta sekaligus mencetak bibit unggul melalui kompetisi bagi para pemain muda, yakni Piala Gubernur Kaltim,” ungkapnya baru-baru ini di Samarinda, Kalimantan Timur.

Dalam ajang ini, Dispora Kaltim menyediakan hadiah menarik dengan total puluhan juta rupiah untuk para peserta yang berprestasi.

Pendaftaran untuk mengikuti Piala Gubernur Kaltim 2024 di cabang sepak bola usia dini ini tidak memerlukan biaya apapun.

Setiap tim yang mendaftar wajib mendapatkan rekomendasi dari ASKAB/ASKOT PSSI di daerahnya.

Berdasarkan jadwal yang ada, Piala Gubernur Kaltim untuk kategori U-13 akan dilaksanakan di Borneo FC Training Center, yang berada di Kompleks Olahraga GOR Kadrie Oening Samarinda, sedangkan untuk U-15 akan dihelat di Stadion Kadrie Oening Samarinda. (adv)

Related News
Recent News
image
Advertorial Kukar Terus Salurkan Bantuan Pertanian di Desa Jahab, Bupati Aulia: Kita Menuju Pertanian Modern
by Irwan2025-07-20 20:28:00

emkab Kukar salurkan bantuan alat pertanian ke Gapoktan untuk dorong pertanian modern dan sejahtera.

image
Advertorial Warga Mulawarman Serahkan Hasil Bumi ke Bupati Kukar, Tanda Syukur atas Panen Melimpah
by Adrian Jasman2025-07-20 17:20:00

Warga Desa Mulawarman serahkan hasil bumi ke Bupati Kukar sebagai wujud syukur panen melimpah.