Tebak Usia Aktris Wanita Drakor Populer Januari 2026, Go Youn‑jung Sepantaran Siapa?
AKTRIS KOREA POPULER - Januari 2026, empat aktris wanita populer mendominasi layar dengan peran mereka masing-masing, tapi tahukah kamu berapa usia mereka sebenarnya?/ Kolase oleh Avnmedia.id
Nam Ji‑hyun lahir pada 17 September 1995, sehingga awal 2026 usianya 30 tahun.
Ia berperan sebagai Eun-jo, pencuri legendaris yang jiwanya tertukar dengan Yi Yeol dalam To My Beloved Thief.
Tantangan akting Nam Ji‑hyun di sini tidak ringan karena ia harus menampilkan perasaan bingung, panik, sekaligus romansa yang tumbuh secara perlahan.
Di usia 30, kemampuan aktingnya menonjol saat ia menampilkan sisi emosional yang dewasa namun tetap relatable bagi penonton muda.
Lee Joo‑bin, 36 Tahun, Pemeran Yoon Bom di Spring Fever

Lee Joo‑bin lahir pada 18 September 1989, sehingga awal tahun 2026 usianya 36 tahun.
Ia berperan sebagai Yoon Bom, wanita yang penasaran dan canggung dalam Spring Fever.
Meski karakter Yoon Bom masih muda dan enerjik, pengalaman akting Lee Joo‑bin memberikan kedalaman pada emosi yang ditampilkan, mulai dari rasa penasaran hingga romansa yang membara.
Penampilannya membuktikan usia bukan hambatan untuk memerankan karakter muda yang penuh dinamika.



