DRAMA KOREA

Spoiler Episode 1 Cashero: Sang-ung Diwarisi Kekuatan Super, Bukannya Senang Malah Frustrasi

Min-suk malah tetapkan “aturan hidup baru”

POSTER DRAMA KOREA - Episode 1 Cashero tampil sebagai pembuka yang segar dan tidak klise. Kang Sang-ung bukan superhero idaman, melainkan anti-hero yang dipaksa memilih antara moral dan realitas ekonomi/ IG @cashero2025

 

Warisan Kekuatan Super Keluarga Kang

Konflik utama muncul ketika Sang-ung dipanggil pulang oleh ayahnya, Tuan Kang—sosok yang dibencinya karena hidup penuh utang dan kegagalan finansial sejak krisis IMF.

Tanpa diduga, sang ayah mewariskan kekuatan super turun-temurun keluarga Kang.

Kekuatan ini memungkinkan mereka menolong orang lain, tetapi dengan konsekuensi fatal: setiap kali digunakan, uang tunai yang dimiliki akan lenyap.

Semakin banyak uang, semakin besar kekuatan. Sebagai gantinya, hanya tersisa koin receh.

Ada tiga aturan mutlak: menolong secara diam-diam, tidak mencuri uang untuk memakai kekuatan, dan tidak boleh memberi tahu siapa pun.

Kekuatan Super yang Jadi Kutukan

Alih-alih senang, Sang-ung justru panik.

Saat ia menunjukkan kekuatannya pada Min-suk, reaksi sang pacar bukan kagum, melainkan langsung menganalisis risiko finansial.

Hasilnya? Tidak ada celah untuk memanfaatkan kekuatan itu demi keuntungan pribadi.

Min-suk pun menetapkan “aturan hidup baru”: bawa uang sesedikit mungkin, jangan menolong siapa pun, dan jangan mengerahkan tenaga.

Akibatnya, perjalanan Sang-ung ke kantor berubah jadi absurd—ia berjalan super pelan, tak membantu siapa pun, bahkan orang tua sekali pun.

Related News
Recent News
image
Film Profil Fukushi Sota, Aktor Jepang Perankan Hiro di Can This Love Be Translated? Sempat Dilabeli Aktor Sayap Kanan
by Adrian Jasman2026-01-17 23:42:22

Fukushi Sota, aktor Jepang perankan Hiro di drama Korea Can This Love Be Translated?

image
Film Spoiler Episode 7 Can This Love Be Translated? Do Ra-mi Mengambil Peran!
by Adrian Jasman2026-01-17 21:46:09

Spoiler Episode 7 Can This Love Be Translated? Drama memanas, Do Ra-mi hadir beri twist besar.