Potret Tesla Model Y Versi Murah Muncul di Situs China, Ini Penampakannya!
Versi murah Model Y sempat muncul di situs Tesla China pekan lalu sebelum akhirnya menghilang. Kredit: Tesla China
AVNMEDIA.ID - Tesla kembali memancing perhatian pasar otomotif global.
Produsen kendaraan listrik asal Amerika Serikat itu kepergok menampilkan Tesla Model Y versi murah di situs resmi Tesla China, memicu spekulasi kuat soal peluncuran dalam waktu dekat di Negeri Tirai Bambu.
Kemunculan singkat tersebut terjadi di laman home charging Tesla China pekan lalu, sebelum akhirnya dihapus.
Meski hanya tampil sesaat, langkah ini dinilai sebagai sinyal kuat bahwa Tesla tengah menyiapkan strategi baru untuk menghadapi persaingan ketat kendaraan listrik di segmen menengah bawah.
Model Y Standard Range Siap Masuk China
Berdasarkan informasi yang beredar di platform Weibo, Tesla berencana menghadirkan Model Y Standard Range ke pasar China.
Seorang pengguna bernama Anting Dafan mengklaim telah mengonfirmasi rencana ini langsung kepada staf Tesla.
Dalam skema peluncurannya, Tesla disebut akan lebih dulu merilis Model 3 versi terjangkau, disusul Model Y versi murah.
Strategi ini dinilai penting untuk memperluas jangkauan konsumen Tesla, khususnya di pasar China yang sangat sensitif terhadap harga.



