Panji Pragiwaksono Minta Maaf ke Masyarakat Toraja: “Saya Menyadari Joke Saya Ignorant”
Sebut hormati proses hukum
BICARA - Panji Pragiwaksono/ IG @lathifah.sgraph
Panji Pragiwaksono juga mengakui saat ini ada dua proses hukum yang sedang berjalan: proses hukum negara dan proses hukum adat.
Ia menyebut, penyelesaian secara adat hanya dapat dilakukan langsung di Toraja.
“Ibu Rukka bersedia menjadi fasilitator pertemuan antara saya dengan perwakilan dari 32 wilayah adat Toraja. Saya akan berusaha mengambil langkah itu. Namun bila secara waktu tidak memungkinkan, saya akan menghormati dan menjalani proses hukum negara yang berlaku,” ujarnya.
Lebih lanjut, Panji menegaskan dirinya akan menjadikan pengalaman ini sebagai pelajaran penting agar menjadi pelawak yang lebih sensitif dan bertanggung jawab.
“Saya akan belajar dari kejadian ini, dan menjadikannya momen untuk menjadi pelawak yang lebih baik, lebih peka, lebih cermat, dan lebih peduli,” katanya.
Meski demikian, Panji berharap peristiwa ini tidak membuat para komika takut membahas tema sosial dan budaya, termasuk SARA, selama dilakukan dengan cara yang menghormati.



