Nadin Amizah Kecewa Film “Bertaut Rindu” Mirip Karyanya: Judul, Tagline, hingga Lagu!

PENYANYI - Penyanyi Nadin Amizah kesal karena film Bertaut Rindu: Semua Impian Berhak Dirayakan dinilai banyak kemiripan pada karyanya/ IG @cakecaine

Meskipun judul tidak sepenuhnya sama, Nadin menilai ada unsur kemiripan yang signifikan.

Judul Bertaut Rindu dinilai berasosiasi kuat dengan lagu “Bertaut”.

Sementara tagline film “Semua Impian Berhak Dirayakan” juga menyerempet judul lagu Nadin lainnya, “Semua Aku Dirayakan”.

“Aku nggak punya hak cipta atas kata ‘bertaut’ atau ‘semua__dirayakan’, tapi bahkan tanpa pedoman hukum, respect seharusnya tetap ada,” tulisnya.

Nadin juga mempertanyakan penggunaan kata-kata yang diambil dari Kamus Besar Bahasa Indonesia, namun kemudian digabung untuk membentuk identitas film yang dinilai terlalu mirip dengan karyanya.

 

Soundtrack Film “Bertaut Rindu” Juga Jadi Sorotan

Kekecewaan Nadin makin bertambah ketika mendengar soundtrack film tersebut.

Ia menilai aransemen lagu mirip dengan ciri khas lagunya secara struktur nada.

“Abis dengerin soundtrack-nya juga barusan. Gong banget. Nggak kepayang brief-nya, ‘tolong bikin lagu mirip yang ini, tipis-tipis aja’,” sindirnya.

Related News
Recent News
image
Entertainment Selena Gomez Pamerkan Wajah Tanpa Makeup, Istirahatkan Kulit usai Tampil Full Glam Hadiri Acara
by April2026-01-17 15:43:31

Selena Gomez unggah foto tanpa riasan usai tampil full glam hadiri acara berturut-turut.

image
Entertainment Blak-Blakan, Ne-Yo Beberkan Cara Jalin Hubungan dengan Tiga Pacar Sekaligus!
by April2026-01-15 19:41:19

Ne-Yo blak-blakan ungkap jalani satu hubungan dengan tiga pacar usai perceraian.