Loa Janan Resmi Pegang Piala Tetap MTQ Kukar 2024, Camat: Ini Hasil Kerja Keras Bersama

Penyerahan piala MTQ/ avnmedia.id

Ia menyebutkan, capaian ini merupakan hasil pembinaan yang konsisten di Kecamatan Loa Janan. Kolaborasi antara Ketua LPTQ kecamatan, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA), serta seluruh unsur kecamatan dinilai menjadi kunci keberhasilan.

"Kami rutin mengadakan MTQ di tingkat kecamatan sebagai bagian dari pembinaan berkelanjutan. Tahun ini, MTQ kecamatan akan digelar di Desa Loa Duri Hilir setelah MTQ provinsi yang rencananya berlangsung akhir Juli," jelasnya.

Lebih lanjut, Heri menuturkan bahwa potensi peserta dari Loa Janan cukup besar. Ini terlihat dari jumlah peserta yang lolos ke seleksi tahap kedua untuk MTQ tingkat provinsi, yaitu sebanyak 21 orang.

"Semoga mereka bisa lolos mewakili Kukar. Tapi saya selalu tekankan, jangan semata-mata berharap menang. Yang utama adalah berusaha maksimal dan tampil sebaik mungkin. Soal hasil, itu urusan belakangan," ujarnya.

Di akhir pernyataannya, Heri berharap para peserta mampu mengharumkan nama Kukar hingga ke tingkat nasional. Ia juga mengingatkan bahwa sebelumnya sudah ada beberapa peserta dari Loa Janan yang sukses menorehkan prestasi di ajang MTQ nasional. (adv)

Related News
Recent News
image
Advertorial Gedung Posyandu dan BPU Desa Loa Ulung Diresmikan, Edi Damansyah Minta Warga Jaga Aset Desa
by Redaksi2025-04-16 16:42:40

Pada Jumat (11/04/2025), Bupati Kukar Edi Damansyah meresmikan gedung baru Posyandu dan BPU di Desa Loa Ulung, Kecamatan Tenggarong Seberang

image
Advertorial Di Tengah Efisiensi Anggaran Nasional, Sekda Kukar: Tidak Akan Mempengaruhi Kesejahteraan Pegawai
by Redaksi2025-04-16 13:44:44

Sunggono, menegaskan bahwa belanja pegawai tidak terganggu oleh kebijakan ini