Laris Manis! BYD Tembus 90.000 Penjualan di Thailand, Pabrik Lokal Genap Setahun
Denza D9 Jadi Mobil ke-90.000

PENYERAHAN SIMBOLIS - Ketua dan Presiden BYD, Wang Chuanfu (kiri), menyerahkan Denza D9 kepada Nualphan Lamsam, Presiden Asosiasi Sepak Bola Thailand. Kredit foto: BYD
Kinerja Penjualan BYD: Lokal dan Global
Penjualan global NEV BYD pada Juni mencapai 382.585 unit, naik 11,98% secara tahunan.
Ekspor internasional menembus 90.049 unit, rekor bulanan selama 7 bulan berturut-turut (+233,58% YoY).
Penjualan di Thailand Januari–Mei 2025 tercatat 21.458 unit, meningkat 66,5% YoY (data: MarkLines).
Denza D9 Perkuat Citra Mewah BYD di Asia Tenggara
Sub-brand Denza resmi hadir di Thailand pada November 2024 dan langsung mencuri perhatian lewat peluncuran Denza D9, sebuah MPV premium berfitur canggih.
Kehadiran Denza memperluas penetrasi BYD di segmen kendaraan mewah dan keluarga di pasar ASEAN. (jas)