Laporan Dispatch Sebut Keluarga Cha Eun-Woo Terkait Penghindaran Pajak
Orang tua Cha Eun-woo Terlibat Kasus Pajak
PAJAK - Dispatch ungkap orangtua Cha Eun-woo diduga terlibat skema penghindaran pajak senilai 20 miliar won/ Foto: IG (@eunwo.o_c)
Dispatch menilai luasnya kategori bisnis tersebut memberi ruang fleksibel dalam pengelolaan pendapatan artis, sekaligus menyulitkan pengawasan keuangan secara rinci.
Perubahan Alamat dan Peran Aktif Keluarga Cha Eun-woo
Dalam laporannya, Dispatch mencatat bahwa Cha’s Gallery beberapa kali berpindah alamat.
Pada Juni 2020, perusahaan memindahkan alamat terdaftarnya ke Kota Gimpo.
Dua tahun kemudian, pada Juni 2022, alamat tersebut kembali dipindahkan ke Pulau Ganghwa.
Pulau Ganghwa diketahui sebagai lokasi restoran belut yang dikelola oleh keluarga Cha Eun-woo.
Fakta bahwa alamat perusahaan dan usaha keluarga berada di lokasi yang sama menjadi salah satu poin yang disorot Dispatch dalam laporannya.
Perubahan juga terjadi dalam struktur kepemimpinan.
Pada September 2020, posisi CEO Cha’s Gallery beralih dari Cha Eun-woo kepada ibunya.
Dispatch menyebut perubahan ini sebagai bagian penting dalam rangkaian pengelolaan perusahaan keluarga Cha Eun-woo yang kemudian menjadi sorotan otoritas pajak.



