Konser Bruno Mars di Roblox Steal A Brainrot Pecahkan Rekor, 12,8 Juta Penonton Sekaligus!

KONSER VIRTUAL - Konser Bruno Mars di Steal a Brainrot Roblox menjadi bukti bahwa batasan fisik tidak lagi menjadi halangan bagi artis untuk menjangkau penggemar secara global/ HO to Avnmedia.id

AVNMEDIA.IDBruno Mars sukses mencatat sejarah dalam dunia konser virtual dengan penampilan spektakulernya di Roblox Steal a Brainrot, Minggu, 18 Januari 2026.

Ikon global dan pemenang 16 Grammy Awards ini berhasil menarik 12,8 juta pengguna untuk hadir secara bersamaan, memecahkan rekor dunia sebagai konser virtual artis solo dengan penonton terbanyak.

Fenomena Bruno Mars di Roblox

Konser perdana Bruno Mars di Roblox bukan sekadar hiburan digital biasa.

Penggemar tidak hanya menyaksikan penampilan live-nya, tetapi juga berkesempatan mengoleksi karakter bertema Bruno dan edisi terbatas “Brunito Marsito” brainrot, menambah pengalaman interaktif yang unik.

Keikutsertaan Bruno Mars di gim viral ini menegaskan posisinya sebagai artis pionir fenomena budaya digital.

“Melalui Roblox, kami ingin menghadirkan pengalaman konser yang imersif sekaligus mendekatkan Bruno Mars ke penggemar di seluruh dunia, termasuk generasi muda yang aktif di platform digital,” ujar perwakilan manajemen Bruno Mars.

Related News
Recent News
image
Entertainment 5 Artis Indonesia Asal Solo, Ada Anggota JKT48 hingga Komedian Ternama
by April2026-01-14 16:40:17

Lantas, siapa saja artis Indonesia yang berasal dari Solo? Berikut rangkumannya!

image
Entertainment Dituduh Pakai Susuk! Begini Respons Amanda Zahra yang Bikin Warganet Geleng-Geleng
by April2026-01-13 20:38:18

Bagaimana awal mula isu susuk ini mencuat, dan seperti apa respons Amanda Zahra menanggapi tudingan?