Kisah Miris Kreator Squid Game, 10 Tahun Ditolak Studio Film hingga Harus Gadai Laptop untuk Bertahan Hidup

Kolase potret kreator Squid Game, Hwang Dong-hyuk dan Squid Game/ kolase oleh avnmedia.id

Selama sepuluh tahun, studio, investor, dan aktor berulang kali menolaknya.

Tumbuh di distrik kelas pekerja Ssangmun-dong di Seoul, Hwang Dong-hyuk menyaksikan sendiri ketimpangan yang parah dalam masyarakat Korea Selatan.

Ia melihat teman-teman dan tetangganya terlilit utang, putus asa mencari jalan keluar. Pengalaman-pengalaman ini menjadi dasar Squid Game.

Tokoh utama serial ini, Seong Gi-hun, mencerminkan perjuangan Hwang sendiri, sementara Cho Sang-woo melambangkan tekanan sosial yang sangat besar yang dirasakan Hwang selama ia belajar di Universitas Nasional Seoul.

Meskipun narasinya sangat pribadi dan relevan secara sosial, upaya awal Hwang untuk mengajukan naskah disambut dengan skeptisisme.

Ketika awal menjajakan konsep cerita Squid Game, banyak Studio menyebutnya "terlalu aneh" dan terlalu rumit.

Dalam sebuah wawancara dengan RadioTimes, Hwang berbagi bahwa investor meragukan kelayakan komersial proyek tersebut, yang membuat pendanaan dan pemilihan pemain menjadi sangat sulit.

"Saya mengerjakannya selama sekitar satu tahun, tetapi akhirnya harus mengesampingkannya," akunya dilansir dari IndiaTimes.

Related News
Recent News
image
Film Trailer Terakhir "The Fantastic Four: First Steps" Resmi Dirilis!
by Adrian Jasman2025-06-27 13:29:34

Trailer terbaru “The Fantastic Four: First Steps” resmi dirilis, siap tayang global bulan depan!

image
Film 7 Drama Korea Balas Dendam Terbaik untuk Ditonton Akhir Pekan Ini
by Irwan2025-06-24 00:57:36

7 drama Korea bertema balas dendam terbaik untuk akhir pekan ini diNetflix, Viki, Disney+ Hotstar.