Kelurahan Melayu Hadapi Dua Kebakaran dalam Sepekan, Warga Diminta Lebih Waspada

Kebakaran yang terjadi di Kelurahan Melayu, Kutai Kartanegara/ Dok Damkar Kukar

Sebagai langkah antisipasi, pihak Kelurahan Melayu akan menginstruksikan ketua RT untuk lebih memperhatikan kondisi lingkungan masing-masing.

“Jika ada perilaku yang berpotensi menyebabkan kebakaran, kami mengimbau warga untuk segera memberikan peringatan dan teguran,” tambahnya.

Sebagai informasi, kebakaran melanda sebuah rumah di Jl. Danau Melintang, Kelurahan Melayu, Kecamatan Tenggarong, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, Kamis (20/3/2025) petang.

Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 17.55 WITA itu diduga disebabkan oleh petasan yang dimainkan anak-anak.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Kukar, Fida Hurasani, mengatakan bahwa petasan tersebut mengenai gorden di salah satu rumah hingga akhirnya menimbulkan kebakaran.

“Tadi anak-anak memainkan petasan, lalu dilempar ke salah satu lokasi yang terbakar itu, terus mengenai gorden. Itu informasi yang kami dapat di lapangan,” ujar Fida. (adv)

Related News
Recent News
image
Advertorial Gedung Posyandu dan BPU Desa Loa Ulung Diresmikan, Edi Damansyah Minta Warga Jaga Aset Desa
by Redaksi2025-04-16 16:42:40

Pada Jumat (11/04/2025), Bupati Kukar Edi Damansyah meresmikan gedung baru Posyandu dan BPU di Desa Loa Ulung, Kecamatan Tenggarong Seberang

image
Advertorial Di Tengah Efisiensi Anggaran Nasional, Sekda Kukar: Tidak Akan Mempengaruhi Kesejahteraan Pegawai
by Redaksi2025-04-16 13:44:44

Sunggono, menegaskan bahwa belanja pegawai tidak terganggu oleh kebijakan ini