Jadwal Tayang Drama Korea No Tail To Tell, Tayang di Netflix Tiap Jumat dan Sabtu! Episode 1 Sudah Rilis
Drama Korea terbaru - Tak hanya hadir di Korea Selatan melalui SBS, No Tail To Tell juga menjadi salah satu drama Korea Januari 2026 yang dinanti karena mengusung konsep gumiho yang berbeda dari cerita kebanyakan/ X @FUTRIANA
AVNMEDIA.ID - Drama Korea terbaru berjudul No Tail To Tell resmi memulai penayangannya dan sepertinya juga akan mencuri perhatian penggemar K-drama global.
Serial bergenre romantis fantasi-komedi ini tayang perdana pada 16 Januari 2026, dengan Episode 1 sudah rilis dan bisa disaksikan di Netflix.
Tak hanya hadir di Korea Selatan melalui SBS, No Tail To Tell juga menjadi salah satu drama Korea Januari 2026 yang dinanti karena mengusung konsep gumiho yang berbeda dari cerita kebanyakan.
Jadwal Tayang No Tail To Tell di Netflix
Drama No Tail To Tell memiliki total 12 episode dan dijadwalkan tayang hingga 21 Februari 2026.
Penayangannya dilakukan secara rutin setiap Jumat dan Sabtu.
Di Korea Selatan, drama ini tayang pukul 21.50 KST.
Jika dikonversikan ke waktu Indonesia Barat (WIB), episode terbaru No Tail To Tell bisa ditonton mulai pukul 19.50 WIB melalui Netflix.
Dengan jadwal tayang konsisten dua kali seminggu, drama ini cocok masuk watchlist akhir pekan bagi pecinta K-drama romantis dengan sentuhan fantasi.
Sinopsis Singkat No Tail To Tell
No Tail To Tell menghadirkan kisah Eun-ho, seekor gumiho berekor sembilan yang telah hidup selama berabad-abad dan dengan tegas menolak untuk menjadi manusia.
Berbeda dari mitologi Korea pada umumnya, Eun-ho justru menikmati kebebasan, keabadian, dan kekuatannya sebagai makhluk magis.
Namun hidupnya berubah drastis ketika sebuah keinginan yang keliru membuatnya kehilangan kekuatan dan berubah menjadi manusia biasa.



