Gushcloud Indonesia Perluas Jaringan Kreator dan Kolaborasi Strategis! Visinema - Boy William Ikut Terlibat
Kreator Eksklusif Terbaru - Sepanjang 2025, Gushcloud Indonesia menambah 14 kreator baru ke portofolio talenta yang dikelola, serta mengintegrasikan dua channel YouTube ternama ke dalam jaringan Multi-Channel Network (MCN)/ Foto: Gushcloud Indonesia
Komitmen Gushcloud Indonesia di 2026
Dengan fondasi yang telah dibangun sepanjang 2025, Gushcloud Indonesia berkomitmen untuk memperkuat ekosistem kreator dan memperluas kolaborasi strategis di tahun 2026.
Perusahaan menegaskan peran pentingnya dalam menghadirkan solusi komunikasi yang adaptif di tengah dinamika industri hiburan digital yang terus berkembang.
Sebagai informasi, Gushcloud International adalah perusahaan manajemen kreator dan lisensi global berbasis AI.
Sebagai Creator First Company, Gushcloud menyediakan layanan manajemen eksklusif, strategi brand, aktivasi kampanye, produksi media, distribusi konten, lisensi, hingga pengembangan IP di bidang konten, media, dan event.
Gushcloud hadir di 13 pasar global, termasuk Australia, Tiongkok, Indonesia, Jepang, Korea, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, Uni Emirat Arab, Amerika Serikat, Vietnam, dan Prancis. (jas)



