Dari PC Neptune hingga Laptop EVOL: Gebrakan Baru COLORFUL di COMPUTEX

PC SERI ULTRA - Melengkapi peluncuran kartu grafis Seri Ultra 50, casing PC-nya juga mendapat pembaruan/ HO Colorful

AVNMEDIA.IDColorful Technology Company Limited, salah satu merek dalam dunia PC gaming, laptop gaming, dan produk audio HiFi, resmi mengumumkan keikutsertaannya dalam ajang COMPUTEX 2025.

Dalam kesempatan ini, COLORFUL berbagi booth pameran dengan Segotep, produsen terkenal untuk casing PC, power supply, dan sistem pendingin.

Booth gabungan ini akan dibagi menjadi enam zona tematik, yang menampilkan inovasi terkini dari COLORFUL.

Beberapa area utama akan menampilkan produk seperti motherboard dan kartu grafis, SSD, rakitan PC modifikasi, pengalaman gaming interaktif, serta lini laptop terbaru — semua dirancang untuk memanjakan para gamer dan pencinta teknologi.

iGame Neptune: PC Flagship dengan Pendingin Revolusioner

COLORFUL memperkenalkan generasi terbaru dari PC iGame Neptune, yang kini mengusung desain pendingin inovatif. Desain all-in-one ini menumpuk radiator CPU dan GPU secara vertikal, menciptakan sistem pendinginan ganda dalam form factor ringkas dan rapi. Tata letak "sandwich" ini dirancang untuk menjaga aliran udara tetap optimal, menghasilkan efisiensi pendinginan yang tinggi dengan tampilan modern.

GPU radiator dapat digeser ke luar untuk menghindari benturan aliran udara langsung, meminimalisir akumulasi panas, dan menjaga kestabilan suhu saat menjalankan aplikasi berat.

Related News
Recent News
image
Techno realme P3 5G Resmi Rilis di Indonesia, Andalkan Performa Kencang di Harga Rp3 Jutaan
by Adrian Jasman2025-06-12 15:02:29

Smartphone realme P3 5G ini dibanderol dengan harga promo Rp3.799.000 selama periode Shopee Brand Day pada 16–18 Juni 2025

image
Techno Huawei dan WAA Rilis Kajian Teknologi Penginderaan Wi-Fi CSI untuk Kampus Cerdas
by Adrian Jasman2025-06-11 20:55:38

Teknologi ini memungkinkan jaringan Wi-Fi tidak hanya menjadi sarana konektivitas, tetapi juga alat penginderaan yang mampu mendeteksi berbagai aktivitas secara real time.