Skema Penghindaran Pajak Cha Eun-Woo Terstruktur, Media Bongkar Pola Perusahaan Keluarga

Penghindaran pajak Cha Eun-woo

PAJAK - Dugaan skema penghindaran pajak Cha Eun-woo yang dilakukan secara terencana/ Foto: IG (@eun.o_c)

AVNMEDIA.ID - Kasus dugaan penghindaran pajak yang menyeret nama Cha Eun-woo dari grup ASTRO terus berkembang setelah media Korea mengungkap detail skema yang disebut dilakukan secara terencana. 

Laporan tersebut menyebutkan bahwa dugaan praktik ini tidak terjadi secara spontan, melainkan melalui pengaturan korporasi yang sistematis. 

Isu ini langsung menjadi perhatian luas publik dan industri hiburan Korea Selatan. 

Nama Cha Eun-woo yang selama ini dikenal memiliki citra bersih pun ikut menjadi sorotan.

Informasi terbaru berasal dari laporan eksklusif media Korea Sports Kyunghyang yang memaparkan bagaimana struktur perusahaan milik keluarga Cha Eun-woo diduga dimanfaatkan untuk menekan kewajiban pajak

Skema ini disebut melibatkan perubahan bentuk badan usaha, pemindahan alamat perusahaan, serta pengalihan pendapatan. 

Otoritas pajak Korea Selatan kini telah mengambil langkah resmi menindaklanjuti temuan tersebut.

Perubahan Struktur Perusahaan Jadi Kunci Dugaan Penghindaran Pajak

Dalam laporan tersebut dijelaskan bahwa ibu Cha Eun-woo mendirikan sebuah perusahaan bernama Cha’s Gallery pada 2019. 

Cha Eun-woo tercatat sebagai direktur internal dalam perusahaan tersebut. Awalnya, Cha’s Gallery berstatus sebagai agensi satu orang yang terdaftar di wilayah Gimpo.

Namun pada September 2024, struktur perusahaan itu diubah menjadi perusahaan berbadan hukum limited liability company (LLC) dengan nama baru D ANY LLC. 

Perubahan ini dinilai krusial karena LLC di Korea Selatan tidak tunduk pada audit regulasi seperti agensi individu. 

Selain itu, perusahaan jenis ini juga tidak diwajibkan mempublikasikan laporan keuangan secara terbuka, sehingga dinilai rawan disalahgunakan untuk menutupi aliran pendapatan.

Tak hanya itu, alamat perusahaan juga dipindahkan ke Pulau Ganghwa, Incheon, tepatnya ke lokasi yang sama dengan restoran belut milik orang tua Cha Eun-woo

Fakta ini memunculkan dugaan bahwa perusahaan tersebut hanya berfungsi sebagai perusahaan kertas tanpa aktivitas bisnis nyata.

Otoritas Pajak Tetapkan Tagihan Fantastis, Agensi Buka Suara

Pemindahan alamat perusahaan ke Pulau Ganghwa turut disorot karena wilayah tersebut masuk dalam kategori kawasan pengelolaan pertumbuhan berdasarkan Undang-Undang Perencanaan Wilayah Ibu Kota Korea. 

Status ini memungkinkan perusahaan memperoleh keringanan pajak tertentu, termasuk dalam akuisisi properti. 

D ANY LLC bahkan tercatat menambahkan bisnis penyewaan properti ke dalam daftar kegiatannya, yang memperkuat dugaan pemanfaatan celah regulasi.

Berdasarkan hasil penyelidikan awal, Layanan Pajak Nasional Korea menyimpulkan bahwa Cha Eun-woo diduga mengalihkan pendapatannya ke D ANY LLC untuk menghindari tarif pajak penghasilan tertinggi sebesar 45 persen. 

Otoritas pajak kemudian mengirimkan pemberitahuan tagihan pajak senilai ₩20 miliar won atau sekitar USD 13,7 juta.

Jika terbukti, kasus ini berpotensi menjadi salah satu skandal pajak terbesar dalam sejarah industri hiburan Korea Selatan. 

Menanggapi hal tersebut, agensi Cha Eun-woo menyatakan masih melakukan penelusuran internal dan akan menyampaikan pernyataan resmi melalui penasihat hukum setelah seluruh fakta diverifikasi terkait kasus penghindaran pajak tersebut. (naf)

Related News
Recent News
image
Entertainment Terungkap! Ini Momen Dansa "Tidak Pantas" Brooklyn Beckham dan Ibunya yang Bikin Nicola Peltz Menangis
by April2026-01-24 20:07:18

DJ Fat Tony ungkap momen dansa Brooklyn–Victoria yang canggung hingga membuat Nicola Peltz menangis.

image
Entertainment Laporan Dispatch Sebut Keluarga Cha Eun-Woo Terkait Penghindaran Pajak
by Nayara Faiza2026-01-24 16:04:32

Dispatch menyebut orangtua Cha Eun-woo turut terlibat dugaan penghindaran pajak senilai 20 miliar wo