Hollywood

Shah Rukh Khan Jadi Aktor Terkaya di Dunia, Ini Daftar Top 10 Beserta Sumber Kekayaannya

Lebih kaya dibandingkan Dwayne “The Rock” Johnson & Tom Cruise

AKTOR - Rilisan aktor terkaya di dunia oleh Hurun India Rich List 2025 yang dirilis pada 1 Oktober, Shah Rukh Khan peringkat pertama/ ASET IST (kolase oleh Avnmedia.id)

AVNMEDIA.ID -  Nama Shah Rukh Khan mencetak sejarah di industri hiburan global.

Dalam Hurun India Rich List 2025 yang dirilis pada 1 Oktober, aktor asal India tersebut menempati posisi nomor satu sebagai aktor terkaya di dunia dengan total kekayaan mencapai USD 1.5 miliar atau sekitar Rp 24,9 triliun.

Angka ini menempatkannya di atas para legenda Hollywood dan superstar dunia lainnya, termasuk Dwayne “The Rock” Johnson dan juga Tom Cruise. 

Berikut adalah daftar lengkap Top 10 Aktor Terkaya di Dunia bernuansa listicle lengkap dengan penjelasan singkat sumber kekayaannya:

1. Shah Rukh Khan — USD 1.5 Miliar (Rp 24,9 triliun)

 

Dijuluki sebagai “King of Bollywood”, Shah Rukh Khan telah membintangi lebih dari 90 film hit.

Selain pendapatan film, kekayaannya aktor terkaya di dunia ini ditopang oleh:

  • Kepemilikan klub Kolkata Knight Riders (IPL)
  • Bisnis properti di Dubai & Mumbai
  • Brand endorsement global
  • Investasi teknologi & film production melalui Red Chillies Entertainment
  • Film-film terbarunya seperti Pathaan, Jawan, dan Dunki semakin mengukuhkan dominasinya secara komersial.

2. Arnold Schwarzenegger — USD 1.49 Miliar (Rp 24,76 triliun)

Legenda film laga sekaligus mantan Gubernur California ini memiliki sumber penghasilan dari:

  • Film Terminator dan franchise aksi lainnya
  • Bisnis real estate jangka panjang
  • Bisnis fitness, nutrisi, dan peralatan olahraga

3. Dwayne “The Rock” Johnson — USD 1.19 Miliar (Rp 19,79 triliun)

AKTOR HOLLYWOOD - Dwayne “The Rock” Johnson/ IG @therock

 

The Rock dikenal sebagai salah satu aktor berbayaran tertinggi Hollywood.

Ia mengumpulkan kekayaan melalui:

  • Film blockbuster seperti Fast & Furious dan Jumanji
  • WWE / entertainment wrestling
  • Merek tequila Teremana
  • Kerja sama merek besar seperti Under Armour

4. Tom Cruise — USD 891 Juta (Rp 14,82 triliun)

Ikon aksi yang tak menggunakan stunt double ini menambah kekayaannya lewat:

  • Seri film Mission: Impossible
  • Profit sharing box office
  • Produksi film melalui perusahaan sendiri

5. George Clooney — USD 742 Juta (Rp 12,33 triliun)

Kekayaannya meningkat besar setelah menjual perusahaan minuman Casamigos Tequila senilai miliaran dolar, selain pendapatan dari film dan sutradara. 

Ini membuatnya juga masuk daftar aktor terkaya di dunia

 

6. Robert De Niro — USD 735 Juta (Rp 12,22 triliun)

Aktor kawakan pemenang Oscar ini memiliki pendapatan dari:

  • Film & serial premium
  • Kepemilikan restoran mewah Nobu Hospitality yang tersebar di berbagai negara

7. Brad Pitt — USD 594 Juta (Rp 9,87 triliun)

AKTOR HOLLYWOOD - Brad Pitt/ IG @bradpittofflcial

 

Tak hanya aktor, Brad Pitt juga sukses sebagai produser film melalui Plan B Entertainment yang menghasilkan film pemenang Oscar seperti Moonlight dan 12 Years a Slave.

8. Jack Nicholson — USD 590 Juta (Rp 9,81 triliun)

Meskipun sudah jarang tampil, ia tetap masuk daftar dalam aktor terkaya di dunia.

Pendapatan Nicholson berasal dari royalti film klasik dan kepemilikan saham properti di lokasi premium.

9. Tom Hanks — USD 571 Juta (Rp 9,49 triliun)

 

Hanks mengumpulkan kekayaan lewat film-film ikonik seperti:

  • Forrest Gump
  • Cast Away
  • Toy Story
  • Serta penulisan, produksi, dan investasi perfilman.

10. Jackie Chan — USD 557 Juta (Rp 9,25 triliun)

Selain film, Jackie Chan memiliki:

  • Bisnis cinema chain di China
  • Izin branding nama pada berbagai produk (pakaian, makanan, hingga peralatan gym)

Dari deretan daftar aktor terkaya di dunia ini membuktikan bahwa pendapatan seorang aktor tidak hanya berasal dari film semata, tetapi juga dari strategi investasi, kepemilikan bisnis, dan pengelolaan brand personal.

Shah Rukh Khan menjadi contoh paling nyata bagaimana sebuah karier panjang yang terkelola dengan baik bisa menjadikannya ikon global sekaligus raksasa ekonomi hiburan. (jas)

Sumber: Hurun India Rich List 2025 (dirilis 1 Oktober)

 

Related News
Recent News
image
Entertainment Onadio Leonardo Ditangkap Polisi, Kasus Narkoba Artis 2025 Nambah Lagi!
by Adrian Jasman2025-10-31 15:57:49

Onadio Leonardo alias Onad ditangkap polisi terkait dugaan penyalahgunaan narkoba.

image
Entertainment 12 Pasangan Artis Indonesia Cerai Tahun 2025, Ada yang Akui Pisah Baik-Baik
by April2025-10-30 22:30:44

Berikut rangkuman beberapa pasangan artis Indonesia yang bercerai pada tahun 2025: