Park Bogum Comeback Drama 'When Life Gives You Tangerines', Simak Profil dan Perjalanan Kariernya

Kolase Foto, Park Bogum/ Foto: IG (@bogummy)

AVNMEDIA.ID - Park Bogum akan kembali ke layar kaca dalam drama terbaru berjudul "When Life Gives You Tangerines", yang dijadwalkan tayang perdana di Netflix pada 7 Maret 2025.

Di dramaWhen Life Gives You Tangerines,” Park Bogum berperan sebagai Gwangsik, pria yang penuh tantangan dan cobaan sepanjang empat musim.

Drama ini juga dibintangi oleh IU yang akan berperan sebagai Aesoon, pemberontak luar biasa" yang lahir di Jeju pada tahun 1950-an.

Park Bogum dikenal sebagai aktor papan atas Korea Selatan yang telah banyak membintangi judul drama serta film.

Park Bogum adalah seorang aktor dan penyanyi asal Korea Selatan yang dikenal karena kemampuan aktingnya yang serba bisa dan pesona yang memikat.

Lahir pada 16 Juni 1993 di Seoul, ia merupakan anak bungsu dari tiga bersaudara. Nama "Bogum" memiliki arti "pedang berharga".

Sejak kecil, Park Bogum menunjukkan minat besar dalam musik, belajar piano sejak taman kanak-kanak dan aktif sebagai pianis serta anggota paduan suara gereja.

Park Bogum juga pernah menjadi anggota tim renang di Sekolah Menengah Mokdong Seoul.

Park Bogum di film "Blind"/ Foto: Soompi

Park Bogum mengawali kariernya di industri hiburan sebagai aktor dengan debut dalam film "Blind" yang dirilis pada tahun 2011.

Nama Park Bogum mulai dikenal setelah membintangi berbagai drama populer, seperti "Reply 1988" (2015-2016), di mana ia berperan sebagai Choi Taek, seorang pemain baduk jenius yang pendiam.

Park Bogum di drama "Reply 1988"/ Foto: IST
Related News
Recent News
image
Entertainment Samarinda Book Party Rayakan Satu Tahun Membumikan Budaya Baca
by Redaksi2025-04-28 10:51:38

Rahman menyadari satu tahun masih langkah awal. Namun, menurutnya, ini sudah jadi bukti bahwa semangat literasi masih berdenyut di hati warga Samarinda.

image
Entertainment Banjir Spekulasi Warganet, Saaih Halilintar Punya Rumah Sultan atau Cuma Untuk Konten? Penjual Akhirnya Buka Suara
by Redaksi2025-03-27 16:34:06

Banyak warganet meragukan kepemilikan hunian itu, menduga Saaih Halilintar hanya membuat konten. Namun, penjual rumah akhirnya buka suara.