Brooklyn Beckham Bongkar Dugaan Sabotase Orang Tua terhadap Pernikahannya, Rebecca Loos: Kebenaran Selalu Terungkap
ARTIS - Brooklyn Beckham Bongkar Dugaan Sabotase Orang Tua terhadap Pernikahannya dengan Nicola Peltz Beckham (Foto: Instagram @brooklynpeltzbeckham)
AVNMEDIA.ID - Konflik keluarga Beckham kembali menjadi sorotan publik setelah Brooklyn Beckham secara terbuka mengungkap dugaan perlakuan tidak menyenangkan dari orang tuanya, David Beckham dan Victoria Beckham, terkait pernikahannya dengan Nicola Peltz Beckham.
Pernyataan tersebut memicu berbagai reaksi, termasuk dari Rebecca Loos, mantan asisten pribadi David Beckham, yang menyebut bahwa kebenaran pada akhirnya akan terungkap.
Brooklyn Beckham Ungkap Konflik dengan David dan Victoria Beckham
Melalui unggahan Instagram Stories, Brooklyn Beckham menumpahkan kekecewaannya terhadap kedua orang tuanya.
Ia menuding David Beckham dan Victoria Beckham telah menyebarkan kebohongan serta berupaya merusak hubungannya dengan sang istri, Nicola Peltz Beckham, demi menjaga citra publik mereka.
Brooklyn Beckham juga menyatakan bahwa dirinya tidak ingin berdamai untuk saat ini dan mengaku baru kali ini berani membela dirinya sendiri.
Ia bahkan menyinggung adanya dugaan upaya membujuknya untuk menyerahkan hak atas namanya menjelang pernikahan.



