Boy William Jadi Host YouTube Festival 2025, Gushcloud Serius Dukung Ekonomi Kreator
CREATOR - BOY WILLIAM/ HO to Avnmedia.id
AVNMEDIA.ID - Boy William kembali mencuri perhatian publik lewat penampilannya sebagai pembawa acara utama di YouTube Festival 2025.
Digelar di Grand Ballroom The Ritz-Carlton, Pacific Place, Jakarta, acara bergengsi ini sukses menghadirkan lebih dari 600 kreator dan pelaku industri digital dari seluruh Indonesia.
Ajang tahunan ini bukan sekadar festival hiburan, tapi juga wadah kolaborasi kreator lintas platform yang memperkuat ekosistem digital tanah air.
Kehadiran Boy William di panggung utama menjadi penjabaran nyata dukungan Gushcloud Indonesia dalam mendorong pertumbuhan creator economy dan memperluas dampak influencer marketing di Indonesia.
Boy William Hidupkan Suasana YouTube Festival 2025
Dikenal dengan pembawaan yang energik dan interaktif, Boy sukses membuat suasana acara semakin hangat.
Ia berinteraksi langsung dengan sejumlah kreator ternama seperti Celos, Nex Carlos, Meissie, dan Erika Ricardo.
Keseruan makin terasa saat Podcast Keluarga Artis yang dipandu oleh Nicky Putra dan Mario Caesar menghadirkan sesi bincang santai penuh tawa.
Tak ketinggalan, Maliq & D’Essentials turut memeriahkan acara dengan deretan lagu hits mereka.
“YouTube Festival selalu jadi momen yang saya tunggu. Di sini kita bisa melihat bagaimana para kreator Indonesia berkembang luar biasa. Ini bukan sekadar hiburan, tapi ruang kolaborasi yang membuka peluang karier besar,” ungkap Boy William.
YouTube Soroti Pertumbuhan Kreator Tanah Air
Dalam sesi utama, Veronica Utami, Country Director Google Indonesia, mengungkapkan bahwa waktu tonton YouTube di Indonesia meningkat 20 persen dibanding tahun sebelumnya.
Saat ini, ada lebih dari 3.000 kanal dengan lebih dari satu juta pelanggan, menandakan pesatnya perkembangan ekosistem kreator lokal.
“Setiap kanal dengan jutaan pelanggan itu ibarat satu media tersendiri. Para kreator inilah yang menjadikan YouTube sebagai epicenter of culture dunia,” ujarnya.
Gushcloud Perkuat Ekosistem Kreator Nasional
Melalui partisipasinya di YouTube Festival 2025, Gushcloud Indonesia menegaskan komitmennya untuk terus mendukung talenta digital lokal agar mampu bersaing secara global.
Kolaborasi dengan kreator seperti Boy William menjadi langkah strategis dalam memperkuat industri kreator dan influencer marketing di Indonesia.
Dengan dukungan berbagai pihak, YouTube Festival 2025 bukan hanya perayaan kreativitas digital, tapi juga tonggak penting dalam memperkuat posisi Indonesia di peta industri kreator dunia. (jas)



