Ilustrasi baterai pada kendaraan listrik/ Wahananews
Sistem Pengisian Cepat 5 Menit dari BYD – Bagaimana Tesla Bisa Dikalahkan? 
by Redaksi 2025-03-25 13:09:18

Selain mengalahkan Tesla dalam hal pengisian daya, BYD juga mengumumkan bahwa semua mobilnya akan dilengkapi dengan teknologi mengemudi otonom (self-driving) terbaru

SCG Catat Kenaikan Penjualan Semen 2024, Ini Strategi untuk Dorong Pertumbuhan Bisnis

SCG meluncurkan Bezt Eco-Friendly Cement di pasar Indonesia, denagn proses manufaktur semen yang memanfaatkan energi alternatif dan bahan baku daur ulang/ HO

Semen ini dibuat dengan memanfaatkan energi alternatif serta bahan baku daur ulang melalui teknologi Alternative Fuel and Alternative Raw Material (AF/AR).

Dengan optimasi material seperti semen slag dan abu terbang, produk ini mampu mengurangi emisi karbon hingga 50 kg per ton semen. Sejak diterapkan, total pengurangan emisi CO₂ mencapai 300.000 ton, setara dengan penanaman 600.000 pohon. Bezt Eco-Friendly Cement memperoleh sertifikasi Green Label dengan skor 95% dan Strength Factor SNI yang 7% lebih unggul dibandingkan produk sejenis.

Menurut Thichet Srisuriyon, Distribution Director SCG Distribution & Retail Indonesia, survei internal menunjukkan bahwa 8 dari 10 konsumen siap merekomendasikan produk Semen SCG berkat keunggulannya dalam aspek keberlanjutan.

Selain semen, SCG juga menghadirkan berbagai material bangunan lain yang telah memperoleh sertifikasi Green Label, seperti SCG Smartblock, SCG Mortar, dan SCG Jacking Pipe. Perusahaan juga memiliki sertifikasi internal SCG Green Choice yang diberikan kepada produk yang memenuhi standar ISO 14021.

Komitmen SCG terhadap distribusi produk ramah lingkungan sejalan dengan prinsip bisnis ESG 4 Plus yang mengutamakan nol emisi karbon (Set Net Zero), industri hijau (Go Green), pengurangan kesenjangan sosial (Reduce Inequality), serta kolaborasi berkelanjutan (Embrace Collaboration).

Melalui pendekatan ini, SCG terus berupaya menciptakan ekosistem industri yang lebih hijau dan berkelanjutan dengan target pencapaian nol emisi karbon pada 2050. (jas)

Related News
Recent News
image
Business OYO Perkuat Ekspansi Bisnis Korporat lewat Lini Baru, Fokus pada Perjalanan Dinas dan UMKM Lokal
by Redaksi2025-04-15 11:20:22

Selama fase uji coba, OYO berhasil menjalin kerja sama dengan beberapa perusahaan ternama, antara lain AXA Mandiri, Sociolla, MR.DIY, dan Alva EV.

image
Business Ini Dia Model Mobil Listrik BYD yang Laris 10 Ribu Unit usai Seminggu Dilaunching 
by Redaksi2025-04-12 09:09:35

Model kendaraan listrik BYD itu langsung dipesan 10.089 kali dalam kurun waktu satu minggu usai peluncurannya.