Krisis Finansial Barcelona, Pendaftaran Dani Olmo Ditolak LaLiga, Potensi Kerugian Capai 263 Juta Euro

Dani Olmo, Pemain Barcelona/Foto: Instagram @daniolmo

AVNMEDIA.ID - Barcelona tengah menghadapi kesulitan besar setelah LaLiga menolak pendaftaran Dani Olmo untuk paruh kedua musim 2024/2025.

Penyebab penolakan ini adalah kegagalan Barcelona dalam memenuhi persyaratan finansial yang ditetapkan oleh LaLiga.

Akibat keputusan tersebut, Dani Olmo, yang sempat menggantikan Andreas Christensen yang cedera, tak dapat berlaga di LaLiga hingga musim ini berakhir.

Dilansir dari Hvsmedia.id, LaLiga menyatakan bahwa Barcelona tidak memberikan alternatif sesuai dengan peraturan kontrol ekonomi dan gagal menunjukkan sumber pendapatan baru yang cukup untuk memenuhi aturan Financial Fair Play (FFP).

Salah satu upaya Barcelona adalah menjual kursi VIP di Camp Nou kepada investor Qatar senilai 100 juta euro.

Namun, langkah ini ditolak karena dianggap tidak memberikan jaminan pendapatan yang memadai.

Akibatnya, nama Dani Olmo dan Pau VĂ­ctor dihapus dari daftar pemain resmi Barcelona di situs LaLiga per 1 Januari 2025.

Situasi ini memperburuk kondisi finansial Barcelona, klub harus tetap membayar gaji Dani Olmo hingga kontraknya berakhir pada 2030 meskipun sang pemain tidak terdaftar untuk bermain.

Related News
Recent News
image
Trending Aulia Rahman - Rendi Solihin Menang di Kukar! BP Pemilu PDI Perjuangan Ajak Semua Pihak Bersatu, Songsong Pemerintahan Baru di Kota Raja
by Adrian Jasman2025-05-12 16:29:20

Hal ini disampaikan pihak BP Pemilu PDI Perjuangan Kukar, melalui Kepala BP Pemilu, Rusdiono dalam keterangannya diterima redaksi Avnmedia, Senin (12/5/2025).

image
Trending Bill Gates Tiba di Indonesia, Dukung Program Makan Bergizi Gratis dan Cek Kesehatan
by Nayara Faiza2025-05-09 16:28:36

Pendiri Microsoft sekaligus tokoh filantropi dunia, Bill Gates, melakukan kunjungan ke Indonesia pada Rabu (7/5/2025)